PENYULUHAN AKUTANSI SEDERHANA BAGI UMKM PADA DUSUN DELAPAN DESA SAMBIREJO TIMUR
Keywords:
Penyuluhan, akuntansi sederhana, UMKM, pengelolaan keuangan, pencatatan.Abstract
Penyuluhan akuntansi sederhana bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Dusun 8 Desa Sambirejo Timur bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan praktik pengelolaan keuangan di kalangan pelaku usaha lokal. Program ini dilakukan melalui metode observasi, wawancara, dan pelatihan interaktif, yang berfokus pada pencatatan transaksi keuangan yang tepat dan penyusunan laporan keuangan sederhana. Hasil dari penyuluhan menunjukkan bahwa pelaku UMKM mulai menyadari pentingnya pemisahan antara keuangan pribadi dan usaha, serta menerapkan sistem pencatatan yang lebih disiplin. Selain itu, pelaku usaha juga mampu menyusun laporan keuangan sederhana yang memungkinkan mereka untuk mengevaluasi kinerja usaha secara lebih akurat. Penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatkan keberlanjutan dan daya saing UMKM di daerah tersebut, serta menjadi model untuk program serupa di daerah lain.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Muhammad Fahmi, Bintang Geo Fani Br Purba, Rifdah Riyan Dara, Hasrul Siregar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.